BREAKING

Tuesday, July 30, 2013

ZAKAT FITRAH AKAN MEMPERERAT PERSAUDARAAN

- Memasuki bulan suci Ramadhan, umat Islam berlomba untuk meningkatkan pahala. Menjaga kualitas puasa dengan mengerjakan semua kewajiban, dan lebih sering mengerjakan kebaikan tambahan seperti tadarus dan sholat malam.
Sebagai penutup amalan di bulan Ramadhan, ada zakat fitrah untuk pelengkap membersihkan diri. Sesuai dengan namanya, zakat fitrah bertujuan untuk mengembalikan seseorang yang mengerjakannya seperti baru terlahir kembali.
Dan zakat fitrah dilaksanakan oleh muslim laki-laki maupun perempuan, dari bayi hingga tua renta sekalipun semua diwajibkan membayar zakat fitrah. Namun bukan berarti si bayi harus mengeluarkan zakatnya sendiri. Orang tuanya atau kepala keluarga lainnya lah yang wajib mengeluarkan zakat fitrah untuk tanggungannya tersebut.
Banyak manfaat yang bisa didapat dari zakat fitrah, baik untuk si pemberi ataupun yang menerima. Anak kecil akan belajar toleransi dari zakat fitrah dirinya yang dibayarkan oleh orang tuanya.
Dari zakat fitrah kita juga bisa mengetahui, seberapa besar dan erat tali persaudaraan di lingkungan tempat tinggal. Terlebih bagi mereka yang hidup dilingkungan campuran antara orang kaya, mampu, sederhana, hingga miskin. Zakat fitrah akan menambah erat tali persaudaraan antar sesama muslim. Ketika yang kaya turun mendatangi rumah si miskin, mengantar zakat fitrah sambil tersenyum, keindahan Ramadhan menyambut Idul Fitri akan lebih terasa dan bermakna.
Lalu yang miskin menyerahkan fitrahnya kemana? ke panti asuhan mungkin, ke moshalla, dan lebih baik lagi serahkan zakat fitrah kepada teman senasib dan sepenanggungan. Ciptakan kebersamaan, pererat silaturrahmi dan persaudaraan, dan ketika mereka tersenyum setelah menerima zakat fitrah yang kita beri, apalagi sampai meneteskan airmata haru, disinilah kita akan merasakan FITRAH dengan makna yang sebenarnya.
Dan yang tidak kalah pentingnya, zakat fitrah juga bermanfaat agar kita sadar bahwa kita tidak hidup sendiri. Banyak orang disekitar yang mungkin perlu bantuan dari kita, dan banyak orang disekitar yang ternyata peduli dengan keberadaan kita. Bersyukur atas nikmat yang telah dirasa, sehingga tidak terasa berat saat haru berbagi dengan sesama

Sunday, July 28, 2013

TIPS MENJAGA STAMINA SELAMA BERPUASA

Cara menjaga kebugaran selama menjalankan ibadah puasa
Menjaga stamina agar tetap fit selama bulan puasa.
Stamina yang cukup akan sangat membantu kita dalam menjalankan ibadah puasa.
Puasa memang sebuah nikmat yang harusnya kita syukuri. Tetapi terkadang puasa menjadi beban bagi sebagian orang yang kurang niat dan kurang bersyukur. Rasa lapar dan haus yang harusnya ditahan menjadi beban dan tidak disyukuri sebagai nikmat, walaupun sebenarnya puasa itu tidak sulit untuk dijalankan. Rasa lemas memang sering menghampiri kita. Maka dari itu, kita harus bisa mengatur kesehatan dan juga stamina kita agar tetap fit hingga waktu berbuka nanti.
 Ada beberapa tips yang bisa kita coba untuk membantu  menjaga kesehatan dan juga kebugaran tubuh kita selama bulan Ramadhan. Dimulai dari hal-hal simpel yang pastinya mudah dijalankan, dan tidak perlu memakan banyak biaya dan juga tenaga.

Perhatikan menu sahur

Banyaklah konsumsi sayuran dan buah saat sahur.
Sumber: wikipedia.org
Sahur merupakan poin yang memegang peran penting dalam puasa kita sehari penuh. Makanan sahur yang tepat akan memberikan kita tenaga agar bisa terus kuat hingga waktu berbuka tiba. Salah satu menu makanan yang paling penting adalah sayur. Sayur memang sangat dibutuhkan sekali oleh tubuh, karena sayur mengandung serat-serat penting yang sangat diperlukan oleh tubuh.
Jangan lupakan makanan-makanan yang mengandung karbohidrat yang akan menjadi tenaga bagi Anda. Roti gandum, nasi merah, jagung, atau ubi-ubian bisa menolong Anda jika Anda merasa bosan dengan nasi putih yang sering kali Anda jumpai sehari-hari.

Jangan makan berlebihan saat berbuka

Hindari makanan berat dan berminyak sebagai menu berbuka.
Sumber: knowmore.tv
Memakan makanan berminyak pada saat berbuka puasa memang menarik, seperti gorengan. Makan berlebihan apalagi gorengan memang salah satu hal yang tidak dianjurkan untuk dikonsumsi saat sedang berpuasa. Karena minyak yang terdapat pada makanan tersebut akan membuat tenggorokan terasa gatal dan kering jika Anda tidak banyak meminum air putih setelah itu.
Makanan berminyak juga menjadi penyebab dari menggumpalnya sel darah merah yang menyebabkan aliran oksigen berkurang hingga 20%, dan akibatnya cukup buruk bagi Anda yang bekerja ataupun bersekolah pada siang hari, yaitu rasa kantuk yang akan mengganggu kegiatan Anda.  Makan berlebihan saat berbuka puasa juga tidak dianjurkan, karena akan membuat perut terasa sesak akibat lambung akan mengecil dan enzim-enzim pencernaan berkurang.

Olahraga ringan teratur

Lakukan olahraga ringan seperti yoga untuk menjaga stamina.
Sumber: perusals.wordpress.com
Olahraga memang sangat dianjurkan untuk Anda lakukan setiap hari, terutama saat berpuasa. Anda tidak perlu melakukan olahraga-olahraga berat seperti futsal, basket, atau lari, tetapi cukup dengan olahraga singkat dan ringan saja, yang pastinya berguna untuk mengatur stabilitas stamina tubuh Anda. Karena dengan daya tahan tubuh yang baik, pastinya akan membuat stamina Anda saat menjalankan ibadah puasa tetap terjamin dan bisa menjaga fokus Anda dalam bekerja.
Olahraga ringan seperti jogging atau workout santai dirumah pastinya tidak akan menguras tenaga Anda. Push up dan sit up bisa menjadi andalan Anda terutama dalam bulan puasa ini. Yoga juga bagus untuk melatih fokus dalam pikiran Anda, karena jika Anda menjalankan hari-hari Anda dengan suasana hati yang tenang, pastinya akan terasa lebih baik dan santai, tanpa ada beban apapun.

Konsumsi vitamin

Vitamin dan suplemen gizi bisa membantu menjaga stabilitas tubuh Anda.
Sumber: expertbeacon.com
Tubuh kita pastinya membutuhkan asupan vitamin yang cukup selama menjalankan ibadah puasa. Biasakan konsumsi suplemen yang berkhasiat menjaga stamina dan konsentrasi agar tubuh tetap fit dan otak tetap fokus. Vitamin C sangat penting dalam hal ini karena dapat meningkatkan dan menjaga stamina pada tubuh kita.
Beberapa suplemen gizi juga dibutuhkan, walaupun tidak terlalu wajib untuk dikonsumsi. Tetapi tidak ada salahnya juga untuk Anda konsumsi demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh Anda agar tetap sehat selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Mungkin salah satu contoh suplemen seperti minyak ikan bisa membantu Anda dalam mempermudah otak untuk berpikir, dan tidak terlalu memeras tenaga jika Anda harus berpikir ekstra dalam menjalankan pekerjaan Anda.

Cukup istirahat

Waktu istirahat yang cukup berguna untuk menjaga stamina tubuh.
Sumber: hishealthnews.com
Hal terpenting dari beberapa poin diatas terdapat pada poin terakhir ini. Ya, istirahat yang cukup akan sangat membantu Anda dalam menjalankan ibadah puasa. Istirahat yang cukup akan menghindarkan Anda dari rasa lemas dan juga menjauhkan Anda dari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, seperti mengantuk ditengah jam kerja.
Biasakan untuk tidur lebih awal, karena waktu tidur Anda akan tersita saat Anda bangun sahur nanti. Cobalah untuk mulai beristirahat sekitar satu jam setelah Anda selesai menjalankan ibadah Sholat Tarawih. Jam 9 atau jam 10 malam rasanya cocok untuk mulai beristirahat. Coba juga jalankan metode tidur siang pada jam istirahat kerja Anda. Luangkan waktu sekitar 30 menit untuk beristirahat pada siang hari, karena tidur siang yang cukup bisa membantu Anda untuk memulihkan stamina hingga adzan Maghrib berkumandang.
Puasa akan terasa nikmat jika kita menjalankannya dengan sepenuh hati. Badan yang sehat dan daya tahan tubuh yang bugar akan sangat membantu kita dalam menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadhan ini. Ingat, menjaga kesehatan tidak ada ruginya sama sekali, baik itu saat menjalankan ibadah puasa ataupun dalam hari biasa lainnya. Selamat berpuasa, guys!

Thursday, July 25, 2013

BEBERAPA TIPS YANG DAPAT MENJADIKAN HIDUP LEBIH HIDUP

Cobalah beberapa tips untuk hidup lebih baik agar hidup lebih hidup.
Menjidikan Hidup Lebih Hidup
Menjidikan Hidup Lebih Hidup


Menjidikan Hidup Lebih Hidup

Beberapa Tips Yang Dapat Menjadikan Hidup Lebih Hidup
1. Janganlah Merasa Cemas dan Was – was
Perasaan takut dan khawatir merupakan pikiran kita yang paling tidak produktif Sebagian besar hal-hal yang kita khawatirkan atau takutkan tidak pernah terjadi Jadi untuk apa kita khawatir dan takut?
2. Janganlah Pernah Ada Dendam Diantara Kita
Dendam adalah hal terbesar dan akan menjadi beban terberat jika kita menyimpannya di dalam hati iginkah anda membawanya sepanjang hidup? Saya rasa tidak jangan sia-siakan energi kita dengan menyimpan dendam, sudah pasti tidak ada gunanya gunakanlah tenaga kita tersebut untuk hal-hal yang positif.
3. Cukup Memfokuskan diri Anda Pada Satu Permasalahan
Jika kita memiliki beberapa masalah, selesaikanlah masalah kita satu per satu. jangan pernah berfikir bahwa anda bisa menuntaskan masalah sekaligus karena justru akan menjadikan hidup kamu semakin gak karuan.
4. Jangan Bawa Masalah Anda Kepulau Kapuk
Masalah adalah hal yang sangat buruk untuk kesehatan tidur kita pikiran bawah sadar kamu adalah hal yang paling super yang bisa memjadikan kamu gelisah dan hinggah tidur kita tidak nyenyak.
5. Janganlah Menambah Ikut Campur dalam Masalah Orang
Membantu orang lain yang sedang dalam masalah adalah hal yang mulia, tetapi jika kita mengambil porsi terbesar untuk menyelesaikan masalah orang lain tersebut justru itulah kesalahan terbesar. biarkanlah mereka menuntaskan masalahnya sendiri dengan cara mereka.
6. Hindari Kehidupan Masa Lalu
Mungkin terasa nyaman bagi kita mengingat hal-hal yang menyenangkan di masa lalu tetapi jangan anda terlena didalamnya, fokuslah dengan apa yang anda alami saat ini, karena anda pun mampu merasakan banyak kebahagiaan, saya yakin kita akan mempunyai perasaan yang jauh lebih berbahagia jika kita merayakan apa yang terjadi saat ini dibanding dengan mengingat-ngingat kebahagiaan di masa lalu.
7. Jadilah Audiance yang terbaik
Mungkin sebagian besar orang termasuk saya susah untuk menjadi pendengar yang terbaik justru sebaliknya kita mengharapkan orang lain yang mendengarkan perkataan kita, tetapi sebetulnya dengan belajar mendengarkan orang lain, kita akan mendapatkan banyak hal baru yang dapat sangat berguna bagi kebahagiaan hidup kita.
8. Jangan Biarkan Rasa Putus asa
Mengatur dan bahkan mengacaukan hidup anda kasihanilah diri kita lebih dari apa pun, maksud saya adalah janganlah kita menyerah pada frustasi maju terus ambillah tindakan yang bersifat positif dan lakukanlah dengan penuh konsisten.
9. Senantiasa Mensyukuri Nikmat
Bersyukur dan berterimakasihlah atas semua yang kita dapatkan, bukan hanya hal yang positif saja tetapi juga hal yang negatif, karena saya percaya dibalik setiap hal yang negatif tersebut ada hal baik yang bisa kita pelajari.

Friday, July 19, 2013

MANFAAT BERPUASA DAN HIKMAHNYA DI BULAN RAMADHAN




Manfaat Berpuasa dan Hikmahnya di Bulan Ramadhan, bulan ramadhan adalah bulan yang suci, dimana selama 30 hari kita akan di tuntut dan di wajibkan untuk berpuasa. Tidak hanya itu, kita juga harus bisa menahan hawa nafsu kita dari segala godaan baik makanan,minuman, amarah, jengkel , marah dan sebagainnya.

Kebanyakan orang sekarang tidak menjalankannya dengan penuh atau malah tidak menjalankan nya sama sekali. Padahal itu merupakan kewajiban bagi orang islam, malah merupakan Rukun Islam . andai orang-orang yang tidak menjalankan itu tahu betapa besar dari Manfaat Berpuasa  di Bulan Ramadhan mungkin mereka tidak akan melewatkan bulan suci Ramadhan ini dengan begitu saja. maka dari itu saya akan membagi beberapa manfaat dan hikmah berpuasa di bulan Rhamadan yang saya cari di buku dan mbah google.

Manfaat Berpuasa


1.Saat berpuasa, sekitar 600 miliar sel dalam tubuh menghimpun diri agar dapat bertahan hidup. Dengan berhimpunnya 600 miliar sel, daya tahan tubuh seseorang akan semakin tangguh.

2.Memberikan kesempatan pada alat-alat pencernaan yang pada hari-hari tidak berpuasa bekerja ekstra keras.

3.Membebaskan tubuh dari racun, kotoran dan ampas (seperti tinja, urin, CO2, dan keringat) yang berarti membatasi suplai makanan yang masuk ke dalam tubuh, penumpukan racun dan kotoran dapat dicegah, dengan begitu akan mengurangi risiko penumpukan bakteri, virus seperti kuman yang merupakan racun di dalam tubuh, sehingga menghentikan makanan untuk bakteri–virus dan sel kanker–sehingga tidak mampu hidup dalam tubuh manusia.  

4.Adanya peningkatan sel darah putih yang sangat penting bagi kekebalan tubuh terhadap berbagai infeksi.

5.Meningkatkan daya serap makanan yang semula hanya menyerap gizi sebesar 35 % dari semua gizi yang dikandung dalam makanan menjadi hampir mencapai 85 %.    

6.Bermanfaat pada proses pengobatan pasien obesitas yang sering menjadi pemicu penyakit-penyakit seperti jantung, hipertensi, dan gangguan kardiovaskuler.

7.Mampu memperbaiki fungsi-fungsi hormon dalam tubuh, termasuk hormon yang berkaitan dengan reproduksi.

8.Cadangan energi yang tersimpan dalam tubuh (dalam sel kulit dan berbentuk lemak) dikeluarkan sehingga melegakan pernafasan organ tubuh serta sel-sel penyimpannya yang menjadikan kulit segar dan lembut. Kulit yang semula kendur akan berganti makin kencang dan tidak gampang berkerut.

9.Mengobati stroke, hipertensi, hipotensi, diabetes melitus, pengerasan pembuluh darah.

10.Mencegah serangan kanker hati, kanker lambung, hepatitis, pendarahan otak; gangguan ginjal, radang tenggorokan, radang hidung, amandel, dan radang kandung kemih.

11. Anda belajar menjadi orang yang lebih sabar dan tenang

12. Puasa Bisa mengurangi berat badan
Puasa merupakan cara yang paling cepat, efektif untuk mengurangi berat badan, detoksifikasi , penyembuhan dan memperpanjang kemungkinan harapan hidup baik dengan cara preventif maupun kuratif.

13. Puasa sebagai terapi nutrisi yang natural
Puasa adalah salah satu cara penyembuhan alami terhebat yang pernah ada. Hampir bisa dikatakan bahwa puasa adalah obat dari semua masalah. Hewan pun secara insting akan berpuasa jika sakit. Puasa bisa mengalirkan kembali energi yang terpendam, lebih kreatif dan lebih merasa hidup. Memang puasa yang dimaksud adalah untuk mengatur orang yang overnutrisi dibandingkan yang malnutrisi. Masalah penyalahgunaan diit, pola makan westernisasi di negara dunia ketiga, telah menumbuhkan berbagai macam penyakit degeneratif seperti atherosklerosis, hipertensi, penyakit jantung, alergi, diabetes dan kanker. Puasa dapat membantu menyembuhkan penyakit ini dan juga mencegahnya.

14. Hidup lebih baik dengan berpuasa
Karena dengan puasa tidak hanya tubuh anda menjadi lebih sehat tapi juga hati anda InsyaAllah menjadi lebih bersih.


15. Berpuasa akan mengistirahatkan sistem pencernaan kita
Mungkin selama kita hidup, hanya puasa yang dapat membuat istirahat secara fisiologis pada sistem saluran cerna kita, perbanyak makan buah dan sayuran untuk membantu proses ini

Hikmah Puasa Ramadhan

1. Meningkatkan ketaqwaan
Sebagaimana firman Allah dalam Alquran, “Hai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa, sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertaqwa” (QS. Al-Baqarah: 183).
2. Meningkatkan rasa syukur atas segala nikmat Allah
Wahai orang-orang kaya, bersedekahlah kepada orang-orang fakir pada bulan Ramadhan mulia ini, memberilah seperti pemberian orang yang tidak takut miskin. Berdermalah dengan harta dan kebaikan kepada saudara-saudaramu yang membutuhkan, jadilah orang yang mensyukuri nikmat Allah. Rasulullah SAW telah bersabda: “Allah sungguh ridha pada hamba yang memakan makanan lalu memuji-Nya atas makan itu atau meminum minuman lalu memuji-Nya atas minuman itu” (HR. Muslim).
3. Orang yang berpuasa menyibukkan hatinya dengan pikir dan zikir.
Karena bila menuruti hawa nafsunya maka akan membuatnya lalai bahkan mengeraskan hati. Karena itu Rasulullah SAW mengarahkan untuk meringankan makan dan minum. Sabda Rasulullah : "Tidak ada wadah yang diisi penuh oleh anak Adam yang lebih buruk daripada perutnya. Cukuplah bagi anak Adam itu suapan yang dapat menegakkan punggunya, jika dia tidak mampu, maka 1/3 untuk makanannya, 1/3 untuk minumnya dan 1/3 untuk nafasnya" (HR. Ibnu Majah).
Demikian  Manfaat Berpuasa dan Hikmahnya di Bulan Ramadhan, semoga anda bisa lebih mengerti betapa indahnya bulan sici ramadhan dengan segala manfaat serta Hikmahnya. terimakasih dan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa.sebarkan kebaikan Ramadhan dengan ucapan Ramadhan untuk sesama muslim.

Thursday, July 18, 2013

KISAH DAMAR WULAN

Damar Wulan (sering juga ditulis Damarwulan) adalah seorang tokoh legenda cerita rakyat Jawa. Kisah Damar Wulan ini cukup populer di tengah masyarakat dan banyak terdapat versi lakon, sendratari ataupun cerita tertulis yang telah dibuat mengenainya. Umumnya, kisah-kisah tersebut adalah berdasarkan Serat Damarwulan, yang diperkirakan mulai ditulis pada masa akhir keruntuhan Majapahit.

Ringkasan isi

Diceritakan awalnya Damar Wulan mengabdi sebagai tukang rumput kepada Patih Loh Gender dari Majapahit. Karena kepandaiannya, Damar Wulan dapat menjadi abdi andalan Patih Loh Gender, dan Anjasmara putri sang patih terpikat dan jatuh cinta kepadanya. Damar Wulan kemudian mendapat tugas dari raja putri Majapahit, yaitu Ratu Kencana Wungu, untuk menyamar dengan tujuan membantu mengalahkan Menak Jinggo penguasa Blambangan yang bermaksud memberontak kepada Majapahit. Damar Wulan yang tampan dapat menarik perhatian selir-selir Menak Jinggo, yaitu Waeta dan Puyengan. Dengan bantuan mereka, Damar Wulan berhasil memperoleh senjata sakti gada Wesi Kuning milik Menak Jinggo. Menak Jinggo kemudian berhasil dikalahkan dan Damar Wulan menjadi pahlawan. Ia memboyong kedua selir tersebut, serta pada akhirnya juga mempersunting sang raja putri Majapahit.

Cerita alternatif

  • Dalam kesenian wayang Banyuwangi dan Janger, penggambaran Menak Jinggo berlawanan dengan penggambaran dalam Serat Damarwulan. Menak Jinggo digambarkan berwajah rupawan, disukai banyak wanita, arif bijaksana, dan pengayom rakyatnya. Menak Jinggo memberontak karena Kencana Wungu tidak memenuhi janji menjadikannya suami, setelah Menak Jinggo mampu menaklukkan pengacau Kebo Marcuet yang mengamuk di Majapahit. Meskipun akhirnya ia dikalahkan Damar Wulan, Menak Jinggo tetaplah dianggap terhormat.
  • Sanusi Pane, salah seorang sastrawan Pujangga Baru pernah menulis naskah drama Damar Wulan, yang diberinya judul Sandyakala Ning Majapahit. Meskipun demikian, akhir ceritanya sama sekali berbeda dengan Serat Damarwulan yang dijadikan dasar pembuatannya. Dalam versi Sanusi Pane, nasib Damar Wulan berakhir menyedihkan. Damar Wulan dituduh berkhianat dan tidak dinikahkan dengan sang raja putri. Ia pun akhirnya dihukum mati, dan setelahnya Majapahit ditumbangkan oleh pasukan dari Kerajaan Demak Bintara.

Saturday, July 13, 2013

10 BAHASA TUBUH YANG MENUNJANG PUBLIC SPEAKING

Seiring dengan kesuksesan anda sebagai Enterpreneur, anda akan semakin sering berbicara di depan publik. Maka penting sekali untuk sejak dini melatih gesture dan body language anda saat menyampaikan sebuah presentasi. Body language yang tepat akan mendukung penyampaian informasi kita sekaligus meninggalkan impact pada audiens. Maka hari ini, mari kita mencatat sejumlah gesture yang harus dilatih. Apa saja?
1. Buka lengan anda.
Untuk meningkatkan kepercayaan diri selama melakukan presentasi, anda dapat membuka dada dan lengan anda sambil berdiri dengan postur yang tegak. Selain membangun kesan welcome, posisi ini akan membuat anda untuk bernafas lebih baik dan sedikit demi sedikit anda akan merasa lebih rileks.
2. Senyum.
Senyuman membuat audiens merasa nyaman. Tidak bisa dipungkiri bahwa senyum adalah senjata utama untuk mendapatkan hati seseorang, siapapun.
3. Pandang mata audience anda.
Karena anda sedang menyampaikan informasi, maka sebarkan pandangan anda ke audiens agar informasi anda sampai ke tujuan. Beberapa waktu yang lalu seorang praktisi Jiujitsu memberi saran yang sangat bagus tentang berkomunikasi, terutama berdebat. Salah satu tips untuk mempengaruhi audiens adalah memandang titik di antara kedua mata lawan ketika kita sedang menyampaikan informasi. Sedangkan saat lawan kita berargumen, alihkan pandangan ke gerakan bibir mereka. Coba praktekkan, kemudian tebak kenapa harus demikian?
4. Tetap tenang, mulai dengan gesture yang kecil.
Dengan cara ini, audience akan melihat anda sebagai orang yang percaya diri dan perlahan akan mulai percaya kepada informasi yang anda sampaikan.
5. Jalan.
Untuk membawa presentasi ke bagian yang lebih lanjut, gunakan space ruang yang tersedia dengan berjalan (kecuali jika anda berdiri di podium 1×1). Contohnya, anda memiliki 4 poin utama untuk presentasi. Saat anda selesai dengan poin pertama, gunakan langkah kecil saat anda mulai berbicara poin kedua. Langkah kecil anda akan mensinkronisasi presentasi anda secara signifikan. Lagipula, kebanyakan orang cenderung untuk berpartisipasi bila mereka merasa dekat.
6. Gunakan gesture yang bervariasi.
Untuk menjaga perhatian audience, kadang kita perlu menggunakan gesture yang bervariasi. Misalnya gerakan besar untuk poin-poin klimaks. Maka, latih gesture dari kepala, tangan dan jari anda.
7. Hanya gunakan gesture yg menunjukkan keterbukaan.
Misalnya selalu membuka tangan dan hindari memasukkan tangan kedalam saku atau menyilangkan tangan di dada.
8. Jawab bertanyaan dengan sedikit “pause”
Pada saat ada pertanyaan, cobalah untuk tidak langsung menjawab pertanyaan tersebut. Sedikit “pause” akan memberikan bumbu drama dan membangun interest audiens anda. Baru kemudian jawab dengan menatap langsung ke mata audiens.
9. Mengangguk & mengangkat jempol
untuk membuat audience yakin dengan informasi anda, terkadang perlu menggunakan gesture yang positif seperti mengangguk dan mengangkat jempol (y).
10. Tunjuk diri sendiri ketika mengucap kalimat positif.
Tahukah anda bahwa anda dapat membangun kesan selama presentasi? Caranya, gunakan gesture yang menunjuk diri sendiri secara halus ketika anda menyebut kalimat positif seperti hebat, luar biasa, dan sukses. Sedangkan ketika mengutarakan kalimat negatif, lemparkan tangan anda menunjuk keluar

Tuesday, July 2, 2013

BELAJAR DARI 'PEAK PERFORMER'

Kita barangkali pernah merasa iri mengapa orang lain bisa meraih prestasi sangat bagus? Membandingkan dengan upayanya, kita mungkin merasa sudah bekerja keras. Sangat keras malah, hingga kita melupakan hal-hal lain yang menyenangkan, yang kita sukai. Namun, capaian kita ternyata sedang-sedang saja.
“Mengapa sebagian orang mampu meraih prestasi puncak dan yang lain tidak?” Pertanyaan kita ini serupa dengan pertanyaan yang diajukan Charles Garfield. Beberapa tahun yang silam ia melakukan riset untuk menjawab pertanyaan itu. Bersama stafnya di lembaga riset Peak Performance Center, Berkeley, AS, Garfield mencermati 1.500-an orang yang sukses di berbagai bidang kehidupan.
Bagaimana hasil risetnya? Garfield menyebutkan sejumlah aspek yang membuat orang-orang berkinerja puncak (peak performer) ini meraih keberhasilannya.
Jalanilah hidup sepenuhnya; ini yang pertama. Kita mungkin kerap mendengar adanya orang-orang yang berkemauan keras, hingga membawa pekerjaan kantor ke rumah dan berkutat hingga larut malam. Orang-orang seperti ini, kata Garfield, cenderung mencapai puncaknya pada saat yang dini. Lalu prestasinya akan menurun. Mereka asyik dengan pekerjaan itu sendiri dan tidak peduli pada hasilnya.
Orang-orang yang berprestasi puncak memang selalu bekerja keras, tapi dalam batas-batas yang tegas dan jelas. Bagi mereka, bekerja bukanlah segala-galanya. Dalam risetnya, Garfield mewancarai pimpinan puncak 10 perusahaan. Mereka, menurut Garfield, justru tahu bagaimana bersantai, mereka tak mau membawa pekerjaan ke rumah, dan mereka berteman akrab dengan tetangga dan sahabat.
Garfield juga mendapati bahwa orang-orang yang meraih prestasi puncak memilih pekerjaan yang benar-benar mereka senangi. Mereka memakai dua pertiga waktu kerjanya untuk menyelesaikan pekerjaan yang mereka sukai dan waktu sisanya untuk menggarap pekerjaan lain. Mereka menginginkan kepuasan yang lebih “dalam” daripada kepuasan “luar” seperti kenaikan pangkat, gaji, dan kekuasaan.
Namun pada akhirnya seringkali mereka memperoleh keduanya. Ini bisa dimengerti. Lantaran mereka menikmati apa yang mereka lakukan, maka hasilnya menjadi lebih baik dan gaji mereka pun jadi lebih baik. Di dalam kesenangan lazimnya tersimpan passion. Karena senang, kita mengerjakan sesuatu dengan penuh semangat dan suka cita. Hasilnya niscaya lebih bagus ketimbang bila bekerja di bisang yang kurang atau malah tidak disukai.
Kebiasaan melakukan mental exercise juga berkontribusi positif. Maksudnya adalah melakukan latihan di dalam pikiran guna menghadapi tugas-tugas yang menanti. Sebelum masuk ke dalam situasi sulit yang nyata, menurut Garfield, para peraih prestasi puncak membayangkan tindakan yang akan mereka ambil bila menemui situasi itu.
Mereka bukan mengkhayal, melainkan melakukan kalkulasi mental yang melibatkan ketrampilan yang dibutuhkan untuk suatu aktivitas. Hasilnya ternyata luar biasa. Seorang pemain piano berkebangsaan China, yang selama masa Revolusi Kebudayaan, ditahan di penjara selama tujuh tahun, masih mampu bermain piano dengan baik pada saat ia keluar dari penjara. “Setiap hari saya melakukan latihan di dalam pikiran,” ujarnya.
Mereka mengejar hasil, bukan kesempurnaan. Banyak orang yang ambisius dan bekerja habis-habisan untuk mengejar kesempurnaan, tapi hasil yang dicapai begitu kecil. Seorang manajer menghabiskan waktu berbulan-bulan untuk menyelesaikan rencana pemasaran, dan ketika rencana itu dieksekusi pasar sudah berubah sebab para pesaing yang bekerja lebih cepat lebih dulu menuai hasil.
Garfield menyebutkan bahwa mereka yang berpenampilan puncak selalu bebas dari keinginan untuk sempurna. “Mereka tidak menganggap kesalahan sebagai kegagalan,” katanya. “Bahkan dari kegagalan, mereka belajar untuk tampil lebih baik pada kesempatan berikutnya.”
Orang-orang yang prestasinya bagus umumnya orang-orang yang rela menanggung risiko. Banyak orang yang senang menetap di zona kenyamanan (comfort zone). Daripada mengambil kesempatan baru, betapapun menggiurkan, banyak orang lebih suka berada di wilayah yang aman, kendati ia harus membayar hal itu dengan keadaan yang biasa-biasa saja dan rasa bosan. Tak banyak orang yang sanggup dan berani memikul tanggung jawab besar dengan keluar dari zona kenyamanan.
Mereka yang mampu meraih prestasi puncak, menurut Garfield, berani memikul risiko sebab mereka telah mempertimbangkannya secara cermat, termasuk bagaimana mereka akan bersikap jika ternyata gagal. Di sinilah kontribusi mental exercise sangat berperan.
“Jika saya ingin mengambil keputusan penting,” ujar seorang eksekutif, “maka di dalam imajinasi saya, saya membuat kalkulasi mengenai situasi yang paling buruk. Saya membayangkan hal terburuk yang bisa terjadi jika rencana itu saya jalankan, dan saya bertanya pada diri sendiri, apa yang akan saya lakukan? Dapatkah saya hidup dengan kegagalan itu? Seringkali, saya menjawab ya. Jika tidak, saya tidak mau mengambil peluang itu.”
Dengan membangun “skenario kasus yang paling buruk” seperti kata Garfield, Anda bisa membuat pilihan yang rasional. Jika Anda tetap terpukau oleh ketakutan, Anda tak akan mempunyai pilihan sama sekali.
Terkadang orang menyepelekan potensi orang lain, tapi yang lebih buruk dari itu ialah menyepelekan potensi diri sendiri. Kita mungkin lebih terbiasa melihat keterbatasan-keterbatasan yang ada dalam diri kita ketimbang melihat kelebihan-kelebihah yang kita punya. Dalam banyak hal, apa yang kita “tahu” mengenai keterbatasan itu bukan fakta yang nyata, melainkan hanya kepercayaan yang membatasi diri sendiri. “Ini merupakan kendala terbesar untuk meraih prestasi tinggi,” ujar Garfield.
Dahulu, orang “tahu” bahwa “tidak mungkin” bagi manusia untuk lari sejauh 1,5 km dalam waktu kurang dari 4 menit. Berbagai tulisan di jurnal kedokteran, menurut Garfield, juga telah “membuktikan” bahwa tubuh manusia tidak mungkin melakukannya. Tapi kemudian, pada 1954, Roger Bannister menembus batas 4 menit itu. Dua tahun berikutnya, ada 10 atlet lagi yang mengikuti jejaknya.
Fakta itu bukan berarti manusia tidak memiliki batas kecepatan. Namun, sebenarnya kita jarang mengetahui secara tepat di mana batas itu. Tak heran bila banyak di antara kita yang menetapkan ambang batas jauh di bawah apa yang sebenarnya dapat kita raih. Para peraih puncak justru mampu mengabaikan batas-batas semu ini.
Mereka yang berpenampilan puncak lebih memusatkan perhatian pada bagaimana melakukan usaha yang lebih baik dari sebelumnya ketimbang sekedar menaklukkan pesaing. Kerisauan terhadap kemampuan pesaing acapkali membawa pengaruh yang merusak diri kita. Alih-alih memikirkan persaingan dengan orang lain, mereka memilih bersaing dengan diri sendiri.
Para peraih prestasi puncak umumnya mampu melakukan kerja dengan standar sendiri. Mereka cenderung menjadi “pemain inti” daripada “pemain tunggal”. Mereka tahu bahwa persoalan yang rumit akan bisa ditangani dengan lebih baik oleh kelompok daripada oleh orang per orang. Mereka rela membiarkan orang lain melakukan peranannya atas pekerjaan itu. “Pemain tunggal”, yang acapkali terlalu takut terhadap pesaing, tak bisa mendelegasikan pekerjaan atau pengambilan keputusan yang penting. Penampilan mereka terbatas sebab mereka ingin melakukan segalanya sendiri.
Jika ingin lebih memanfaatkan bakat Anda, belajarlah mempergunakan ketrampilan itu. Anda mempunyai daya untuk mengubah kebiasaan berpikir Anda dan memperoleh kekuatan tertentu. Jika ini yang Anda lakukan, Anda bisa meningkatkan kinerja, produktivitas, dan kualitas keseluruhan hidup Anda. * *
 
Copyright © 2013 CAK YITNO
Design by FBTemplates | BTT