BREAKING

Sunday, December 30, 2012

Wisata Bahari Lamongan, Primadona Plesiran Jatim

Wisata Bahari Lamongan, Primadona Plesiran Jatim

Tempat wisata yang dibuka sejak 2004 ini memiliki beberapa wahana unggulan tempat wisata antara lain Istana Bawah Laut, Gua Insectarium, Space Shuttle, Anjungan Wali Songo, Texas City, Paus Dangdut, Tembak Ikan, Rumah Kaca, serta Istana Bajak Laut.
Memadukan konsep wisata bahari dan dunia wisata dalam areal seluas 11 hektar, WBL siap memanjakan pengunjung dengan konsep one stop service mulai jam 08.30-17.30 WIB setiap harinya.

Didukung pula dengan hadirnya tiga wahana baru setiap tahun. Selain itu tersedia pula fasilitas pendukung seperti pasar hidangan, pasar wisata, pasar buah dan ikan serta fasilitas umum lain seperti mushola, klinik, ATM, tempat menyusui ibu dan bayi, toilet, tempat parkir, dsb.

Obyek wisata ini berada di jalur pantura Surabaya-Tuban, serta berada di dekat sejumlah obyek wisata andalan di Jawa Timur, di antaranya Gua Maharani, Makam dan Museum Sunan Drajat, Makam Sunan Sendang Duwur, dan Tanjung Kodok Resort.

Tidak jauh dari WBL, sekitar lima kilometer arah timur, sudah beroperasi kawasan berikat yang dikenal dengan Lamongan Shorebase (LS). Sementara itu, sekitar enam kilometer arah barat terdapat pelabuhan perikanan Nusantara di kecamatan Brondong dengan tempat pelelangan ikan yang sangat dikenal di Jawa Timur,dan di sebuah desa labuhan brondong juga terdapat pepohonan bakau yg disana juga banyak sekali burung burungnya.

About ""

Melangkahlah Penuh Semangat dan Rendah Hati. Karena Sesungguhnya Hidup Untuk Memecahkan Masalah.

Post a Comment

 
Copyright © 2013 CAK YITNO
Design by FBTemplates | BTT